Pengaruh Electronic Word Of Mouth (E-Wom) Di Media Sosial Instagram Terhadap Minat Masyarakat Menggunakan Layanan Publik Bus Wisata Malang City Tour (Macito)

  • Syifa Putri Cahyaningrum Universitas Brawijaya
  • Muhammad Shobaruddin
  • Bayu Indra Pratama
Keywords: EWOM, Pelayanan Publik, Pariwisata, Bus Wisata, Pelayanan Informasi

Abstract

Bus wisata Malang City Tour (Macito) merupakan gaya baru wisata perkotaan yang dimiliki Kota Malang sebagai bentuk pelayanan pariwisata. Sebagai upaya penyebaran informasi mengenai layanan yang dimilikinya, Dinas Perhubungan Kota Malang melalui akun Instagram-nya (@DishubMalangKota) membagikan informasi terkait bus wisata Macito. Pada proses penyebaran informasi ini, terjadi electronic word of mouth (eWOM). Terjadinya proses eWOM ini dapat berkontribusi dalam meningkatkan minat masyarakat dalam menggunakan bus wisata Macito. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh electronic word of mouth (eWOM) terhadap minat masyarakat dalam menggunakan bus wisata Malang City Tour (Macito). Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian survey. Pengumpulan data dilakukan dengan penyebaran kuisioner kepada 103 responden. Analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda yang bertujuan untuk mengukur pengaruh variabel Kualitas Informasi (X1), Kredibilitas Informasi (X2), dan Adopsi Informasi (X3) terhadap Minat Menggunakan Bus Wisata Macito (Y). Hasil dari penelitian ini adalah Kualitas Informasi (X1) tidak berpengaruh secara signifikan terhadap Minat Menggunakan Bus Wisata Macito (Y). Kredibilitas Informasi (X2) berpengaruh signifikan terhadap Minat Menggunakan Bus Wisata Macito (Y). Adopsi Informasi (X3) berpengaruh signifikan terhadap Minat Menggunakan Bus Wisata Macito (Y).

Published
2024-08-15